بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَٰنِ الرَّحِيمِ

Doa-doa Shalat Malam

1. Doa setelah Bangun Tidur:
“Tiada Tuhan selain Engkau, Maha Suci Engkau, aku mohon ampun pada-Mu dari dosaku dan aku mohon pula Rahmat-Mu, ya, Allah. Tambahkanlah pengetahuanku dan jangan Engkau belokkan hatiku sesudah Engkau berikan hidayah kepadaku. Berikanlah rahmat padaku dari sisi-Mu karena ENgkau adalah Maha Pemberi. Segala Puji bagi Allah Yang telah menghidupkan dan mematikan, dan kepada-Mu lah tempat kembali.”

2. Kemudian dilanjutkan Membaca 10 Ayat Terakhir dari Surat Terakhir Ali-Imraan.
Qs. 3 : 190 – 200
190. Sesungguhnya dalam penciptaan lelangit dan bumi, dan silih bergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang berakal,

191. (yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata): “Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia, Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka.

192. Ya Tuhan kami, sesungguhnya barangsiapa yang Engkau masukkan ke dalam neraka, maka sungguh telah Engkau hinakan ia, dan tidak ada bagi orang-orang yang zalim seorang penolongpun.

193. Ya Tuhan kami, sesungguhnya kami mendengar (seruan) yang menyeru kepada iman, (yaitu): “Berimanlah kamu kepada Tuhanmu”, maka kamipun beriman. Ya Tuhan kami, ampunilah bagi kami dosa-dosa kami dan hapuskanlah dari kami kesalahan-kesalahan kami, dan wafatkanlah kami beserta orang-orang yang banyak berbakti.

194. Ya Tuhan kami, berilah kami apa yang telah Engkau janjikan kepada kami dengan perantaraan rasul-rasul Engkau. Dan janganlah Engkau hinakan kami di hari kiamat. Sesungguhnya Engkau tidak menyalahi janji”.

195. Maka Tuhan mereka memperkenankan permohonannya (dengan berfirman): “Sesungguhnya Aku tidak menyia-nyiakan amal orang-orang yang beramal di antara kamu, baik laki-laki atau perempuan, (karena) sebagian kamu adalah turunan dari sebagian yang lain. Maka orang-orang yang berhijrah, yang diusir dari kampung halamannya, yang disakiti pada jalan-Ku, yang berperang dan yang dibunuh, pastilah akan Ku-hapuskan kesalahan-kesalahan mereka dan pastilah Aku masukkan mereka ke dalam surga yang mengalir sungai-sungai di bawahnya, sebagai pahala di sisi Allah. Dan Allah pada sisi-Nya pahala yang baik”.

196. Janganlah sekali-kali kamu terperdaya oleh kebebasan orang-orang kafir bergerak di dalam negeri.
197. Itu hanyalah kesenangan sementara, kemudian tempat tinggal mereka ialah Jahannam; dan Jahannam itu adalah tempat yang seburuk-buruknya.

198. Akan tetapi orang-orang yang bertakwa kepada Tuhannya, bagi mereka surga yang mengalir sungai-sungai di dalamnya, sedang mereka kekal di dalamnya sebagai tempat tinggal (anugerah) dari sisi Allah. Dan apa yang di sisi Allah adalah lebih baik bagi orang-orang yang berbakti.

199. Dan sesungguhnya diantara ahli kitab ada orang yang beriman kepada Allah dan kepada apa yang diturunkan kepada kamu dan yang diturunkan kepada mereka sedang mereka berendah hati kepada Allah dan mereka tidak menukarkan ayat-ayat Allah dengan harga yang sedikit. Mereka memperoleh pahala di sisi Tuhannya. Sesungguhnya Allah amat cepat perhitungan-Nya.

200. Hai orang-orang yang beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga (di perbatasan negerimu) dan bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung.

3. Dilanjutkan membaca Doa:
“Ya, Allah, bagi-Mulah segenap puji. Engkaulah cahaya yang menerangi lelangit dan bumi serta isinya. Bagi-Mu segala puji. Engkaulah pengatur lelangit dan bumi beserta isinya. Engkau Yang haqq, janji-Mu haqq, menghadap kepada-Mu haqq, surge itu haqq, neraka itu haqq, para Nabi juga haqq, Muhammad saw. juga haqq, hari kiamat juga haqq. Ya, Allah, kepada-Mu aku berserah, kepada-Mu aku beriman, kepada-Mu aku bertawakal, kepada-Mu lah tempat kembaliku, dengan pertolongan-Mu aku bertahan dan kepada-Mu aku bertahkim. Maka ampunilah dosaku yang lalu dan yang kemudian, yang tersembunyi dan yang tampak. Engkaulah Allah, tiada Tuhan yang berhak disembah selain Engkau.”

4. Shalat Tahajjud
Doa Usai Shalat Tahajjud:
“Ya, Allah, bagi-Mu segala puji, Engkaulah penegak lelangit dan bumi dan alam semesta serta segala isinya. Dan bagi-Mulah segala puji. Engkau raja penguasa lelangit dan bumi beserta alam semesta dan isinya. Bagi-Mulah segala puji, pemancar cahaya lelangit dan bumi. Bagi-Mulah segala puji, Engkaulah Yang haqq dan janji-Mu adalah haqq. Dan perjumpamaan dengan-Mu adalah haqq, dan firman-Mu adalah haqq. Dan surge haqq, neraka juga haqq. Dan nabi-nabi haqq, begitu pula Nabi Muhammad saw. haqq. Hari kiamat haqq. Ya, Allah, kepada-Mu lah aku berserah diri dan dengan-Mu aku beriman dan kepada-Mu aku bertawakal dan Engkaulah tempat kembaliku. Kepada-Mulah aku merindu dan kepada-Mu lah aku berhukum, maka ampunilah kesalahan yang telah aku lakukan juga sebelumnya baik yang tak tampak maupun yang tampak. Engkau lah Tuhan terdahulu dan terakhir. Tidak ada Tuhan selain Engkau. Tiada daya dan upaya selain dengan pertolongan-Mu.”

5. Shalat Witr
Doa usai Shalat Witr:
“Ya, Allah, ya, Tuhan kami, aku memohon pada-Mu dikaruniai iman yang langgeng senantiasa, dan aku mohon kepada-Mu hati yang khusyuk, dan aku mohon kepada-Mu dikaruniai ilmu yang bermanfaat, dan aku mohon kepada-Mu ditetapkan keyaqinan yang haqq, dan aku mohon dapat melaksanakan amat shaleh, dan aku mohon ditetapkan dalam ad-diin. Dan aku mohon diberikan kebaikan (khoir) yang melimpah (katsiroon), dan aku mohon memperoleh ampunan dan kesehatan, aku mohon diberi kesehatan yang smepurna. Dan aku mohon mensyukuri kesehatanku, dan aku mohon kecukupan dari manusia (tidak meminta-minta kepada manusia). Ya, Allah, ya, Tuhan kami, terimalah shalatku, puasaku, rukukku, khusyukku, permohonanku, dan pengabdianku, dan perbaikilah kesalahanku. Ya, Allah, ya, Allah, ya, Allah, Dzat Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Semoga Rahmat Allah dilimpahkan atas sebaik-baik makhluk-Nya Nabi Muhammad beserta keluarga dan karib kerabatnya. Alhamdulillaahi Rabbil ‘alamiin.”

“Ya, Allah, Engkaulah Tuhan Yang memberi ampunan, dan Engkaulah yang suka memberi ampun, karena itu ampunilah aku.” (3x)

“Ya, Allah, sesungguhnya aku mohon keridhoan-Mu dan surge, dan hindarkanlah aku dari kemurkaan-Mu dan dari siksa api neraka.” (3x)

Sumber: dari Buku Shalat Malam, tidak tahu siapa penulisnya karena cover dan beberapa halaman di depan hilang. Terima kasih untuk ibuku yang telah memberikan harta karun ini. Semoga Allah membalas ketulusan hatinya. Amiin, ya, Rabbal ‘alamiin.

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ